Berdasarkan Surat Edaran Dinas Pendidikan Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor : e-0065 / SE / 2022 tentang Perpindahan Peserta Didik Semester genap Tahun Pelajaran 2022 / 2023. Dengan ini kami sampaikan informasi Penerimaan Mutasi Peserta Didik pada SMA Negeri 29 Jakarta.
# Pendaftaran :1. Pendaftaran mutasi masuk dilaksanakan secara luring / offline yang dimulai pada tanggal 8 Februari dan 9 Februari 2023 pukul 08,00 – 15.00 di SMAN 29 Jakarta.
2. Menyerahkan berkas pendaftaran :
[a.] Foto copy Akreditasi Sekolah sebelumnya
[b.] Foto copy Nilai Rapor semester ganjil Tahun Pelajaran 2022 / 2023
[c.] Foto copy Ijazah SMP / MTs yang di legalisir
[d.] Surat Keterangan tidak sedang menjalani sanksi karena melakukan pelanggaran tata tertib sekolah
3. Mengikuti tes seleksi yang diselenggarakan SMA Negeri 29 Jakarta secara luring
4. Tes tertulis Kelas XI MPA dengan mata pelajaran :
- Bahasa Indonesia
- Matematika
- Biologi
- Kimia
- Fisika
# Jadwal Kegiatan :Pengumuman Daya Tampung : Tanggal 7 Februari 2023
Pendaftaran : Tanggal 8 Februari 2023 dan 9 Februari 2023 ( Pukul 08.00 – 14.00 WIB )
Pengarahan kepada Calon Peserta : Tanggal 10 Februari 2023 ( Pukul 10.00 WIB )
Seleksi : Tanggal 13 Februari 2023 ( Pukul 08.00 WIB – selesai )
Pengumuman : Tanggal 14 Februari 2023 ( Pukul 11.00 WIB )
Lapor Diri : Tanggal 14 dan 15 Februari 2023 ( Pukul 08.00 – 15.00 WIB )
# Daya Tampung :Kelas XI MIPA : 1 Siswa
# Kriteria Seleksi :Hasil Seleksi berdasarkan pada hasil tes yang diadakan sekolah dengan bobot 60% ditambah nilai rapor semester ganjil dengan bobot 40%.
- Link Silahkan Dowloud Informasi Pendaftaran Mutasi Tahap III
Informasi- Pengumuman Hasil Mutasi Tahap III Silahkan di cek
disini (alek tri handoko/Jakarta)